REKAMAN KPK DI PUTAR PADA SIDANG PERADILAN MAKAMAH KONSTITUSI selasa 3 nopember 2009

Jakarta, 3 Nopember 2009
Sidang Makamah Konstitusi hari ini selasa, 3 Nopember 2009 yang di ketuai oleh Mahfud MD sebagai Ketua MK merupakan sidang terbuka. Rencananya sidang ini akan mendengarkan rekaman pembicaraan telepon melalui penyadapan yang di lakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)yang melibatkan pengusaha Anggoro Wijoyo. Diduga kasus tersebut merupakan konspirasi yang menyebabkan dua orang Wakil Ketua Non Aktif KPK Bibit S. Rianto dan Chandra Hamzah harus masuk penjara. Keduanya di dakwa melakukan penyalahgunaan wewenang sebagai Ketua KPK dengan mengeluarkan Surat Perintah Pencekalan terhadap Anggoro Wijoyo terkait kasus Korupsi. Dalam rekaman tersebut diduga ada konspirasi terkait antara Anggoro, Kejakasaan dan pihak Kepolisian untuk menjatuhkan KPK.Pembicaraan antara Anggodo dengan pihak-pihak kejaksaan dan kepolisian dalam konspirasi untuk menjatuhkan KPK. Sampai saat ini dukungan terhadap KPK terus mengalir deras, bahkan hari ini sebagian masyarakat Jakarta dan sekitarnya mengenakan kain hitam di lengan tanda berkabung dan dukungan terhadap KPK. Kita semuanya berharap bahwa kasus ini bisa diselesaikan dan bisa membongkar kebusukan-kebusukan yang ada di Negeri ini.



Popular posts from this blog

Gang Sartana

dr. Soemarno Sosroatmodjo, Gubernur keempat jakarta